Selamat Datang Di Web Blog SDN Karet Tengsin 13 Pagi Jakarta Pusat

Sabtu, 22 Maret 2008

Mengenal Lebih Dekat Planet Tetangga Terdekat Bumi

VENUS,sering disebut planet paling panas, meskipun letaknya dalam tata surya bukan yang paling dekat dengan matahari. Mengapa demikian? Para peneliti menyebutkan, suhu Venus jauh lebih tinggi dari Merkurius yang berada lebih dekat dengan matahari. Karena Venus tertutup awan yang merangkap panas. Di bawah awan-awannya, di seluruh permukaannya, Venus mempunyai ratusan gunung berap, besar dan kecil.

Hal lain yang menjadi ciri khas dari tetangga kita Venus, ialah adanya awan beracun dengan butiran-butiran yang asam yang sangat berbahaya. Jika tangan manusia terkena butiran tersebut, bisa dipastikan melepuh terbakar.

Oh ya, Venus sering disebut Bintang Senja. Ini dikarenakan venus sering muncul sebagai bintang terang pertama saat senja hari tiba. Biasanya berada tepat di atas matahari yang terbenam,

Lantas Bagaimana dengan MARS?

Di antara sekian banyak planet yang ada, planet Mars termasuk planet yang paling sering diteliti. Sehingga informasi mengenai Mars sangatlah banyak. Berbagai penelitian menunjukkan, Mars merupakan planet yang memiliki banyak gunung api raksasa, lembah-lembah dan dasar sungai kering. Mars planet sangat kering, seperti padang pasir dan tertutup debu merah.

Dikatakan juga, Mars memiliki gunung berapi paling besar dalam system Tata Surya. Gunung berapi yang disebut Olympus Mons ini, tingginya kurang lebih tiga kali tinggi Mount Everest. Konon, Olympus Mons ini gunung tua yang sudah tidak meletus selama jutaan tahun .

(berbagai sumber dan 100 Pengetahuan Tentang Ruang Angkasa, Pakar Raya)